Kabupaten Trenggalek Dalam Angka 2023 - sudah tersedia dan dapat didownload di sini. Untuk mendapatkan data BPS Kabupaten Trenggalek silahkan datang ke Pelayanan Statistik Terpadu (PST) BPS Kabupaten Trenggalek, Kantor BPS Kabupaten Trenggalek, Jln. Brigjend Soetran, Trenggalek, Jawa Timur setiap hari kerja mulai pukul 08:00 s.d 15:00 WIB. Selain itu layanan juga bisa dilakukan melalui chat Whatsapp 081249476727 || Untuk Layanan Pengaduan BPS Kabupaten Trenggalek, hubungi kami di nomor 081249476727 dan bps3503@bps.go.id pada jam kerja.
Pesan Cinta Apel Senin Cinta Data.
20 Juni 2022 | Kegiatan Statistik Lainnya
Pesan Cinta "Apel Senin Cinta Data"
Hari ini, 20 Juni 2022, mengawali aktivitas kita setiap pekan BPS Kabupaten Trenggalek kembali melaksanakan Apel Pagi.
Sebagai pembina apel adalah Kepala BPS Kab. Trenggalek, bapak Joko Santoso.
Beliau menyampaikan amanat dari Inspektur Wilayah II ,Ibu Endang Tri Wahyuningsih.
Dalam amanat tersebut disampaikan bahwa setiap kegiatan memerlukan suatu proses pengelolaan atau manajemen yg dimulai dari tahapan perencanaan hingga tahapan pengendalian dan evaluasi. Aparat Pengawasan Intern Pemerintah (APIP) merupakan pihak yg diberi mandat melaksanakan tugas pengawasan intern organisasi yg salah satu tugasnya adalah melakukan pemantauan atas tindak lanjut dari laporan Hasil Pemeriksaan BPK baik menyangkut tindak lanjut dibidang administrasi maupun kinerja.
Disamping menyampaikan amanat dari Insperktur Wilayah II, bapak Joko Santoso juga melakukan evaluasi terhadap pelaksanaan Sensus Penduduk Lanjutan 2020 dan menghimbau seluruh koseka untuk lebih memotivasi kortim dan PPL yg berada dibawah wilayah tugasnya supaya lebih meningkatkan target hariannya, mengingat pelaksanaan Sensus Penduduk Lanjutan 2020 sudah memasuki minggu ketiga.
Tetap semangat untuk Mencatat Indonesia
Semoga Allah SWT senantiasa memberikan kesehatan dan perlindungan kepada kita semua